Rapat Pleno Akhir yang dilaksanakan pada Kamis-Jumat, 12-13 Desember 2024 di Ruang Werkudara, UPT Perpustakan UNS dilaksanakan secara langsung dengan melibatkan seluruh pengurus HMP BIOSFER periode 2024/2025.

Rapat Pleno Akhir bertujuan untuk memberikan pemaparan mengenai capaian, kendala, dan solusi yang telah diimplementasikan oleh masing-masing divisi dalam menjakankan tugasnya. Seluruh divisi HMP BIOSFER periode 2024/2025 telah memaparkan laporan pertanggungjawaban yang kemudian mendapat tanggapan dari Ketua Umum HMP BIOSFER 2024.